Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jadwal Buka Samsat Sidoarjo untuk Pelayanan Pajak

Jadwal Buka Samsat Sidoarjo
https://unsplash.com/@introspectivedsgn

Bagi Anda yang memiliki kendaraan bermotor, baik roda dua atau roda empat, tentu sudah terbiasa membayar pajak setiap tahun. 

Pajak yang Anda bayar tersebut adalah pajak kendaraan bermotor atau di masyarakat lazim disebut dengan istilah perpanjangan STNK.

Pembayaran pajak kendaraan bermotor tersebut dilakukan di Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap atau biasa kita kenal dengan kantor samsat.

Bagi warga Sidoarjo khususnya yang ingin perpanjang STNK atau membayar pajak motor alamat Kantor Samsat Sidoarjo berada di Jalan Raya Cemeng Kalang Kabupaten Sidoarjo. 

Pelayanan dilakukan pada dari hari Senin s.d. Sabtu. Jam buka Samsat Sidoarjo pukul 08.00 WIB dan jam tutup layanan Samsat pukul 12.00 WIB

Khusus hari Jumat pelayanan ditutup satu jam lebih awal yaitu pada pukul 11.00 WIB.

Samsat Sidoarjo membawahi wilayah Sidoarjo, Candi, Buduran, Porong, Tanggulangin, Krembung, Jabon, Gedangan, Sedati, dan Waru.

Beberapa layanan unggulan Samsat Sidoarjo adalah sebagai berikut:

  • Drive Thru Alun-Alun Sidoarjo
  • Drive Thru Samsat Cemengkalang
  • Drive Thru Samsar Krian
  • Corner Giant Pondok Candra
  • Corner Giant Pepelegi Waru
  • Payment Point Bank Jatim Puspo Argo
  • Payment Point Bank Jatim Taman
  • Payment Point Barat
  • Samsat Keliling dengan jadwal sebagai berikut: 

Jadwal Samsat Keliling Samsat Sidoarjo: Pasar Baru Porong [Siang], Puskesmas Jalan Raya Kepadangan Tulangan [Siang], Depan Samsat Cemengkalang [Malam], Depan Samsat Induk Krian [Malam]

Demikian sedikit informasi mengenai jadwal buka Samsat Sidoarjo. Jika Anda ingin mengetahui syarat dan biaya perpanjang stnk, anda bisa mengunjungi website ini.

Untuk saat ini beberapa samsat sudah melayani pembayaran pajak motor secara online

Dengan dibukanya samsat online Anda dapat perpanjang STNK atau bayar pajak motor kapan saja hanya bermodal handphone. 

Semoga kedepannya semua layanan samsat di seluruh Indonesia dapat dilakukan secara online.